
Masih dalam hitungan hari bertugas, Ipda Munawir, S.Psi yang menjabat sebagai Kapolsek Tadu Raya, Polres Nagan Raya, ikut prihatin terhadap warganya yang mengalami jantung bocor.
Buah hati dari Siregar itu saat ini terlihat sehat, namun beban yang dipikul ternyata sangat berat. Itulah Indah Rahmadani yang masih berusia 12 tahun warga Gampong Gunung Pungki, Kecamatan Tadu Raya, Kabupaten Nagan Raya yang mendapat kunjungan dari Isteri Sekdakab Nagan Raya Hj. Nelda Tunovia Ardimartha bersama Pengurus Dharma Wanita Persatuan Nagan Raya yang turut didampingi langsung oleh Kapolsek Tadu Raya, Senin (5/4/2021).
Dalam kesempatan itu, turut diserahkan tali asih berupa bantuan dana kepada penderita jantung bocor.
“Bantuan dana yang diberi untuk membantu biaya pengobatan sementara anak jantung bocor Rp 10 juta, Semoga bantuan yang kita berikan ini dapat bermanfaat,” katanya
Sementara itu, Siregar selaku orang tua penerima bantuan mengucapkan terimakasih, dirinya pun merasa senang atas patisipasi dan bantuan yang sudah diberikan untuk anaknya.